Cegah Virus Daring Dengan Digital Hygiene - Kursus Komputer Ponorogo | Fitri Al Baasitu | Madiun

Breaking

Jumat, 19 Februari 2021

Cegah Virus Daring Dengan Digital Hygiene

 Cegah Virus Daring Dengan Digital Hygiene



Dengan adanya pandemi Covid 19, penggunaan internet oleh kebanyakan orang meningkat secara pesat. Mulai dari Work From Home (WFH), mengakses media sosial, maupun berbagai aktivitas publik lainnya yang biasanya dilakukan tatap muka. Namun jika kita selalu mendengar tentang menjaga "Kesehatan Diri" demi mencegah penularan Covid 19, apakah kamu sudah juga mejaga "Kesehatan Digital"-mu yang sama pentingnya pada era ini?

Sama seperti mencuci tangan teratur, kita juga harus selalu memeriksa kebersihan dan keamanan dari software dan hardware kita. Digital Hygiene adalah garda terdepan untuk menangkal berbagai ancaman digital yang selalu berkembang. Email dengan sisipan malware, penipuan daring, peretasan akun, maupun pencurian data kerap terjadi pada mereka yang tidak sadar dengan kebersihan daring mereka. Kenyataannya, mayoritas pencurian dan peretasan data disebabkan oleh kesalahan manusia.

Dengan adanya WFH, sekarang merupakan kesempatan yang tepat untuk mempertimbangkan ulang kesehatan digital, memastikan ruang kerja daring kita aman, dan informasi pribadi maupun organisasi tetap aman. 

Berikut daftar yang bisa membantu kita memeriksa kelayakan, juga apa yang perlu kita lakukan sebelum mulai bekerja:

1. Jangan Remehkan Kata Kunci (Password) 

Walau banyak perusahaan teknologi tengah mendorong mekanisme  yang mengurangi penggunaan password, hal ini tetap menjadi langkah awal untuk mengakses tiap akun kita. Sehingga, sangat penting untuk menciptakan kata kunci yang kuat dan aman.

  • Untuk menambah perlindungan di atas kata kunci, pasang otentikasi dua faktor untuk semua akun, khususnya email dan media sosial. Ganti nama wifi pribadi kamu agar tidak mudah teridentifikasi.
  • Ganti kata kunci pada wifi router menjadi lebih rumit dan sulit ditebak, dengan menambahkan angka dan karakter khusus.
  • Ganti kata kunci gawai pintar anda yang terhubung dengan koneksi internet rumah anda.
  • Gunakan pengelola kata kunci yang ampuh seperti KeePassXC, perangkat lunak yang membantu mengelola dan membuat kata kunci yang memadai.

2. Pastikan perangkat lunak dan semua aplikasi sesuai versi termutakhir. 

  • Pastikan untuk selalu memutakhirkan sistem operasi perangkat lunak dan aplikasi yang digunakan, segera setelah versi pemutakhirannya tersedia.
  • Pastikan perangkat lunak anti-virus dan firewalls juga diperbarui.
  • Periksa perangkat lunak dan aplikasi yang tidak lagi anda gunakan.

3. Miliki cadangan berkas dan buat cadangan secara berkala. 

Kehilangan berkas selamanya bisa menciptakan mimpi buruk. Untuk menghindari skenario terburuk dan ransomware, ciptakan rutinitas untuk menyimpan berkas-berkas penting, dengan perangkat dan proses yang mendahulukan keamanan. Enkripsi dan simpan cadangan berkas ke baik cakram keras (hard disk) eksternal, maupun layanan di Cloud. Perangkat lunak semacam Cryptomator dapat mengenkripsi berkas sebelum Anda menyimpan dan kemudian membuat cadangan.

4. Jagalah keamanan koneksi internet  

Pertimbangkan untuk memakai Virtual Private Network (VPN) untuk menciptakan koneksi internet yang aman. Bayangkan VPN seperti “terowongan pribadi” yang menghubungkan Anda ke server VPN yang aman.

Hanya gunakan VPN yang memiliki reputasi baik dan aman. Jika anda ingin mencoba layanan VPN yang gratis, kami menyarankan untuk memakai RiseUp VPN, Proton VPN, atau TunnelBear (gratis hingga penggunaan 500 MB).

5. Gunakan peramban (browser) yang aman.

Untuk peramban, sangat merekomendasikan Opera, Firefox, dan Chrome. Ganti mesin pencarian bawaan dengan layanan yang mengutamakan keamanan pribadi semacam DuckDuckGo, dan secara berkala hapus cache dan sejarah peramban.

Pasang tambahan keamanan peramban, apapun peramban yang anda pakai. HTTPS Everywhere, Privacy Badger, NoScript dan uBlock Origin akan meningkatakan keamanan peramban Anda. Tambahan peramban (Add-ons/Extension) bisa menimbulkan masalah keamanan. Periksa secara berkala dan hapus tambahan peramban yang tidak lagi digunakan.

6. Sadar akan bahaya serangan phishing. 

Satu saja kesalahan menekan link akan secara instan menghasilkan serangan siber atau infeksi siber. Hal ini semakin sering terjadi, jadi kita mesti lebih berhati-hati! Siapapun dapat menipu kamu untuk mendapatkan akses ke akun atau memberikan informasi pribadi melalui tautan palsu atau email. Jangan menekan tautan mencurigakan. Jika kamu tidak yakin, gunakan Virustotal untuk memeriksa sebuah tautan sebelum menekan atau membukanya.

7. Lakukan detoksifikasi digital. 

Apakah kamu masih ingat kapan terakhir meletakkan wagai-mu? Walaupun teknologi selalu membantu, baiknya kamu untuk secara berkala berhenti dari berbagai kesibukan dan hiru-pikuk dunia maya. Jalin ikatan dengan teman dan keluarga kamu tanpa perlu terhubung melalu dunia digital. Berhenti sejenak dan renggangkan tubuh untuk mendapat kedamaian batin dan lepas semua kesibukan.


kursus komputer terdekat, kursus komputer madiun, tempat kursus komputer terdekat, kursus desain grafis online, kursus design grafis madiun, kursus design grafis terdekat, kursus autocad madiun, kursus autocad online, kursus autocad terdekat, kursus office online, kursus office terdekat, kursus online bersertifikat, kursus online di madiun, kursus online fitri al-baasitu, kursus digital marketing online, kursus digital marketing madiun, kursus digital marketing terdekat, kursus teknik komputer terdekat, kursus teknik komputer di madiun, prakerja Fitri Al-Baasitu, prakerja 2021, prakerja 2021 offline, prakerja 2021 kapan dibuka, prakerja 2021 gelombang 12, online course madiun, online course Fitri Al-Baasitu, bukalapak prakerja Fitri Al-Baasitu, info prakerja Fitri Al-Baasitu, kursus komputer ponorogo, kursus komputer mgt, kursus komputer nganjuk, kursus komputer caruban, kursus komputer ngawi, lembaga kursus dan pelatihan, kursus komputer murah madiun, kursus komputer terbaik, kursus madiun, kursus di madiun, prakerja gelombang 12 kapan dibuka, kursus komputer malang, skill fitri al-baasitu prakerja, digital marketing course, kursus seo terbaik, kursus seo untuk umkm, kursus  seo terdekat, kursus seo madiun, kursus programer madiun, info kursus, info kursus terdekat, info kursus komputer, info kursus madiun, les komputer terdekat, biaya les komputer perbulan, materi kursus komputer, materi kursus komputer Fitri Al-Baasitu, kursus prakerja, kursus prakerja fitri al-baasitu, kursus prakerja shopee, kursus online bersertifikat, kursus online gratis

INFO LEBIH LANJUT

🟢 0898 5540 051

🟣 @lkpfitrialbaasitu

🔵 Komputer Kursus Madiun Fitri Al Baasitu

🔴 LKP FITRI AL BAASITU

🌐 www.eduskillfitrialbaasitu.com

🏠 JL. GRAHA MANIS NO 4-6 PERUM 2 MANISREJO, TAMAN, KOTA MADIUN


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Postingan Populer